Antisipasi Virus Corono Masuk Di Nunukan

Virus Corono kini mulai masuk ke Indonesia, sehingga perlu dilakukan antisipasi. Melalui pintu masuk di wilayah Indonesia. Seperti di Kabupaten Nunukan salah satu pintu keluar masuk warga dari luar. TNI AL (Lanal) Nunukan sendiri pum gencar melakukan sosialisasi terhadap bahaya virus corona.

Kepala BP Lanal Nunukan Lettu Laut (K) dr. Tino Kashara menyampaikan, bahwa mendengar virus corona pasti semua orang akan merasa tidak aman maupun takut tertular, begitulah kondisi saat ini yang menghantui seluruh negara di dunia terlebih di Indonesia sendiri.

“Sebanyak 238 orang WNI yang dijemput dari Wuhan, China sudah menjalani masa karantina selama 14 hari di kepulauan Natuna dan dinyatakan sehat sepenuhnya oleh Kementrian Kesehatan RI,” kata dr. Tino Kashara.

Dilingkungan TNI sendiri juga sudah melakukan berbagai sosialisasi dan penerapan hidup sehat bagi prajurit dan keluarga. Di Pangkalan TNI AL Nunukan (Lanal Nunukan) juga sudah melaksanakan Sosialisasi Tindakan Pencegahan infeksi Virus Corona (Covid-19) Selasa, (04/03/2020).

Mengingat Lanal Nunukan merupakan garda terdepan dan berbatasan langsung dengan negara tetangga Malaysia. Dari sosialisasi tersebut dijelaskan tentang gejala yang ditimbulkan akibat terinfeksi Virus Corona dan Beberapa langkah preventif pencegahan Virus Corona.

Turut hadir dalam Sosialisasi Komandan Lanal Nunukan Letkol Laut (P) Anton Pratomo, SE., M.Tr.Hanla beserta Ibu Ketua Jalasenastri Cabang 7 Korcab XIII DJA II Ny. Anton Pratomo, Para Perwira Staf, Bintara, Tamtama Lanal Nunukan dan Para Ibu- ibu Jalasenastri Cabang 7 Korcab XIII DJA II. (admin)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *